Tahun 2007 merupakan tahun yang berat bagiku. Tahun dimana banyak perubahan baik di kampus maupun lingkungan kosan. Di masa itu terjadi transisi dari "masih" ber-kegiatan kemahasiswaan di kampus dan tidak sama sekali. Mulai juga dengan lebih memikirkan kegiatan akademik di tingkat "akhir" yang cukup berat. Pikiran-pikiran ingin melepas masa lajang pun terbersit di masa-masa ini. Merasa banget belum memberikan yang terbaik untuk almamater tercinta.. D lingkunagn kosan juga bertemu orang-orang baru, anak-anak tingkat 2 dan tingkat 3.. beda 1 dan 2 angkatan dariku.. tinggal di lingkungan ini merasa kok ternyata aku dah tua banget ya di kampus.. sudah tingkat 4!!!
2007 masa-masa yang seharusnya banyak aktifitas di Gemilang (Keluarga Mahasiswa Islam Anjuk Ladang) namun aku ga bisa bergerak banyak mungkin karena "terlalu lama" atau "terlalu tua" untuk berada di organisasi ini. Seneng sih melihat adik-adik 2005, 2006, dan 2007 yang bergerak tapi kok aku ga bisa ngikutin yah.. jauh juga dari pusat GEmilang di Jatim.. Padahal aku diamanahin sebagai Sekretaris Umum yang memang ga ngerti kerjaanku apa:).. Kawan-kawan seperti Mas2 dan Mba2 yang dah ga bujang lagi yang menjebakku:) Mas Rahminto, Mas Slamet, Mas Anang, Mas Nafi, Mba Arikha, Mba Efri,.. yang single2 kayak aku,.Mas Yudi, Cholis (alow pak pres ITS), Aska (ketum Gemilang), Pandu, Ikhsan, Purbahayu(tukulnya LDK:)), Purhadi, Ervinda (akhwat baru ghiraoh sang bendum Gemilang), Mba Upik, Mba Prima, Mba Ria (online teruz mba ya??)) dll..
Masa dimana sahabatku serumah.. pada melepas masa lajangnya.. yup Rendi dan Bobo.. dua orang pemberani yang pernah sekontrakan. Sisanya masih membujang... takut kabeh rek..
Oiya masa-masa Kerja Praktek kebetulan di kota tampat orang tuaku tinggal..Kotabaru, Kalimantan Selatan.. di perusahaan batubara milik Bakrie Group yaitu PT Arutmin Indonesia NPLCT.. masa-masa menyenangkan namun juga menyusahkan.. awal-awal ga ngerti harus apa dan lama-lama bosen.. belajar PLC pada barge (kapal angkut batubara yang dibuat otomatisasinya) yang ga mudeng-mudeng.. walaupun di akhiri dengan banyaknya kisah persahabatan di Kotabaru.. Salam untuk akh Lili (kawan se-halaqoh), Ust. Fadillah (Murobbi aku disana), Mba Dillah (calon kakakku:)), bapak-bapak di Jamsostek.. para Arutmin"ers seperti Mas Tommy (pembimbing KP), Pak Reston (temen pulang kerja), Pak Pono, Pak Siraj (sub pembimbing==ada gitu??), Bang Ali, Rijal (polos banget sih loe), dan temen diskusiku yang paling hot dan temen terbaikku disana Izul (masih berkecipmpung di "Gerakan Pemuda??)..
Masa dimana sedang sibuk-sibuknya mengerjakan Tugas Khusus yang sebenarnya ga terlalu ku mengerti. Namun berkat ketelatenan dan tanpa rasa lelah walaupun salah terus akhirnya berhasil juga. Makasih banget kawan-kawan se-TK yang kadang ngerepotin banget..
Mudah-mudahan tahun 2008 lebih baik lagi.. bahkan jauh lebih baik..
Tidak ada komentar:
Posting Komentar